Mari Berkarya Bersama Maria

  23 Oct 2011, 08:05

Bagi umat Katolik, bulan Oktober identik dengan bulan rosario. Biasanya di bulan ini, setiap setengah jam sebelum perayaan Ekaristi dimulai, diadakan doa rosario bersama umat. Hal ini menjadi salah satu tradisi iman Katolik dalam mengungkapkan devosinya kepada Bunda Maria.

Oleh karena begitu besar dan mendalamnya kecintaan umat kepada Bunda Maria, banyak kelompok/kate-gorial yang menjadikan Maria sebagai sumber devosinya, salah satu diantaranya adalah kelompok Legio Maria. Legio Maria lahir dari semangat Bunda Maria, didirikan tahun 1921 oleh Frank Duff di Dublin, Irlandia.

Di tahun 2011 ini, Legio Maria tepat berusia 90 tahun. Ucapan syukur ini dirayakan para legioner dalam Misa Syukur 90 tahun Legio Maria di Gereja St. Yosef-Matraman. Diawali dengan doa Tessera, yang merupakan doa Legio Maria, dilanjutkan Misa dengan perarakan Patung Bunda Maria Yang Tak Bernoda dari depan pintu Gereja memasuki altar diiringi petugas misa, perwakilan kelompok-kelompok Legio Maria yang membawa vandel perwakilan, serta Mgr. Ign. Suharyo, Pr be-serta 15 Imam dari seluruh wilayah di Keuskupan Agung Jakarta yang menutup iringan perarakan. Dalam homilinya, Mgr. Ign. Suharyo, Pr mengingatkan kembali motivasi untuk menjadi legioner adalah karena kita ingin seperti Bunda Maria yang turut terlibat dalam karya Allah. Maria yang ingin kita ikuti adalah Maria sebagai hamba Allah, yang meninggalkan seluruh diri-nya untuk melakukan kehendak Allah.

Pada misa syukur itu, umat yang hadir mengunakan pakaian batik, ada sekitar 2.217 orang terdiri dari legioner aktif, auxilier maupun simpatisan, tua dan muda, anak-anak sampai dengan opa oma yang berada di Jakarta dan sekitarnya. "Pasukan" Maria ini, terutama para opa dan oma, tampak bersemangat untuk mengikuti perayaan 90 tahun Legio Maria, semangat ini semakin memotivasi kami, kaum muda, untuk tetap semangat dan tidak kalah dengan para lansia tersebut.

Sebagai kaum muda, kita pun diajak Bunda Maria untuk turut terlibat dalam karya Allah, sesuai dengan tujuan Legio Maria yaitu ingin selalu memuliakan Tuhan dengan menguduskan diri dan sesama dalam doa dan karya, serta memenuhi kerinduan Yesus sendiri yang selalu mengharapkan kita untuk datang kepada-Nya.

Bagi teman-teman kaum muda, yang tertarik berdevosi pada Bunda Maria dan ingin semakin "jatuh cinta" pada Yesus, atau ingin mengetahui kegiatan Legio Maria lebih jauh, dapat hadir dalam rapat mingguan kami dengan menghubungi nomor yang ada di bawah ini untuk mengetahui waktu dan hari rapat. Adapun bentuk pelayanan kami adalah kunjungan ke rumah umat, kunjungan ke rumah sakit, berdoa serta sesekali juga melakukan ziarah dan rekreasi bersama untuk refreshing dan mempererat persaudaraan antar legioner.

Jadi, bagi teman-teman yang ingin bergabung dapat menghubungi:

  • Presidium Ratu Pencinta Damai, dengan Sdri. Febriani (0812.9747501) di Paroki MBK
  • Presidium Benteng Gading, dengan Sdri. Theresia (0817.159550) di Paroki MBK
  • Presidium Bunda Hati Kudus, dengan Sdr. Giovani (0858.8140988) di Kampus Binus
  • Presidium Maria Mater Dei, dengan Sdri. Yulianti (0815.9977011) di Kampus Binus.
Jadi, tunggu apalagi!!! Mari tebarkan pesonamu untuk berkarya bersama Bunda Maria!! Kami tunggu ya.... Ave Maria....

  • Presidium Ratu Pencinta Damai, dengan Sdri. Febriani (0812.9747501) di Paroki MBK
  • Presidium Benteng Gading, dengan Sdri. Theresia (0817.159550) di Paroki MBK
  • Presidium Bunda Hati Kudus, dengan Sdr. Giovani (0858.8140988) di Kampus Binus
  • Presidium Maria Mater Dei, dengan Sdri. Yulianti (0815.9977011) di Kampus Binus.

(Febriani A.G. / Legio Maria)

Lihat Juga:

Serba-Serbi (WM) Lainnya...  Kembali

Renungan Harian

Minggu, 3 Maret 2024

Hari Minggu Prapaskah III Wanita Samaria itu datang untuk percaya akan Yesus, yang menempatkan dia di hadapan kita sebagai lambang --- St. Agustinus...

Selengkapnya

Jadwal Misa Rutin

Sabtu Pukul 16:30
  Pukul 19:00
 
Minggu Pukul 06:30
  Pukul 09:00
  Pukul 11:30
  Pukul 16:30
  Pukul 19:00

Selengkapnya

Kalender Liturgi