Seperti di Masa dan Meriba
Tomas Samaria | 26 Sep 2014, 18:44
Sabtu 20/9/14 di PD MMC David C. memimpin puji-pujian dan penyembahan dengan lagu-lagu Bersyukur, MenyenangkanMu dan KemurahanMu sehingga hadirat Tuhan memenuhi ruangan sampai pewarta Rosalia Poniwati (50 tahun)berdecak kagum. Rasa lelah karena baru pulang live-in di Dieng jam satu pagi, tak terasa lenyap.
Rosalia adalah pewarta dari gereja Trinitas, Cengkareng membahas memimpin dengan tabah dan tulus sesuai dengan BKSN. Mentalitas umat Tuhan yang suka bersungut-sungut, menghujat dan mempertanyakan di mana keberadaan Tuhan di tengah mereka.
Ia mempunyai anak yang dijangkiti virus otak selama empat tahun. Ia tidak bisa sekolah normal tapi home schooling di rumah saja. Walau pun telah berusaha sekuat tenaga, anaknya tidak bisa lulus Ujian Nasional SD. Konon ada tawaran untuk mendapat ijasah asal mau bayar dua juta rupiah.
Dalam hatinya ada pergumulan, jadi tersangka penyuap dan penyogok. Dan ada kebimbangan, apakah anaknya bisa mengikuti pelajaran SMP. Akhirnya anak diputuskan sekolah universita kehidupan di rumah tangga saja.
Sebagai ibu, ia tentu sedih, jika ada yang tanya anaknya kelas berapa atau kuliah di mana?. 1998-2014 ia harus menanggung beban ini. Untuk menjemur baju saja ia harus berlatih 3 bulan. Pembantu rumah tangga diberhentikan supaya anak tak manja. Untuk pakai kaos kaki butuh waktu tujuh tahun.Anak harus berdikari, jika ayah ibu tak bisa mendampingi lagi.
Sebagai ibu ia sering dijuluki lebay, mama super bawel. Tapi ia belajar seperti Musa untuk bersikap lemah lembut, tegas, dekat dengan Tuhan. Punya relasi dan keintiman bersama Tuhan.
Keluarga ini ditengah drama yang menimpa mereka, ternyata suka mendaki gunung. Pangrango, Semeru dan pegunungan Dieng live in dengan 67 anak-anak. Ibu ini juga suka melayani sampai di Kalimantan dan harus tidur di ubin. Apakah umat harus tahu?. Umat perlu keselamatan.Ambil lakukan yang baik. Jangan sedikit-sedikit komplain dan luka batin.
Lihat Juga:
Renungan Harian
Minggu, 3 Maret 2024
Hari Minggu Prapaskah III Wanita Samaria itu datang untuk percaya akan Yesus, yang menempatkan dia di hadapan kita sebagai lambang --- St. Agustinus...
Jadwal Misa Rutin
Sabtu | Pukul 16:30 |
Pukul 19:00 | |
Minggu | Pukul 06:30 |
Pukul 09:00 | |
Pukul 11:30 | |
Pukul 16:30 | |
Pukul 19:00 |