Songsong Natal dengan Penuh Sukacita
Panitia Natal 2014 | 26 Oct 2014, 12:18
Suaranya lantang dan jelas saat berkata, "Saya OMK dari Lingkungan Thomas Aquino 1. Di kepanitiaan Natal ini, saya menjabat Ketua Bidang III." Begitulah Kinara Sudarta memperkenalkan diri, usai mempresentasikan program karya Panitia Natal 2014 yang diawaki umat Wilayah XII.
Banyak OMK yang terlibat di kepanitiaan Natal ini, dan sebagaimana disampaikan Agustinus Purna Irawan (atau dikenal dengan 'Pak API'), anggota DPH Paroki Tomang - MBK, "OMK tak hanya menjadi pelengkap dalam kepanitiaan ini. Mereka menduduki posisi-posisi penting, bahkan juga ikut rapat dan melakukan presentasi di depan DPH." Siang itu, Minggu (19/10), Pak API bertugas sebagai MC di Rapat DP Pleno Paroki Tomang. Lebih lanjut Pak API menegaskan, "Apa yang dilakukan oleh Wilayah XII dalam membentuk kepanitiaan Natal, agaknya mematahkan anggapan kita bahwa OMK sulit untuk diajak terlibat dalam kegiatan Gereja."
Rm. Albertus Medyanto O.Carm yang menjadi pendamping Panitia Natal 2014, pada awal kepanitiaan ini dibentuk, telah menitipkan pesan, "Natal 2014 menjadi penutup dari kegiatan pelayanan parokial di tahun 2014. Keterlibatan & peran besar OMK sangat diharapkan dalam kepanitiaan Natal. Sudah saatnya mereka mendapat tempat sebagai konseptor perayaan Natal 2014, bukan sekadar pelaksana. Regenerasi pelayanan harus terus berlanjut dan tidak berhenti, serta tidak puas dengan apa yang ada."
Siang itu, Kinara mempresentasikan program karya Panitia Natal 2014 yang terbagi menjadi dua babak, yakni masa Adven dan perayaan Natal. Pada masa Adven, umat diajak untuk berziarah dalam menantikan kedatangan Tuhan. Kegiatan yang dikoordinasi oleh panitia meliputi lomba-lomba untuk anak, OMK, keluarga dan lingkungan, rekoleksi untuk anak-anak & OMK, pelayanan sakramental, gerakan sosial berupa penghijauan, serta gerakan bersama dalam mengikuti lomba dekorasi Natal daur ulang yang diadakan oleh KAJ.
Pada masa perayaan Natal, umat diajak untuk terlibat dalam perayaan Ekaristi bagi anak-anak, OMK, umum dan lansia. Khusus untuk lansia prasejahtera, diberikan perhatian lebih berupa bantuan agar dapat mengikuti misa. Anak-anak juga diajak untuk membedakan Natal sebagai perayaan liturgi (misa) dan perayaan pesta (pesta Natal anak). Diharapkan, dengan adanya berbagai kegiatan ini sukacita Natal dapat lebih dalam dirasakan oleh semua umat MBK tanpa ada yang merasa ditinggalkan.
"Yesus lahir untuk semua pribadi: tua-muda, besar-kecil, kaya-miskin. Segala aspirasi didengarkan & dilaksanakan dengan baik. Panitia perlu melakukan kerja sama di segala bidang untuk saling mendukung perayaan umat," tegas Rm. Medy. Semoga harapan, niat dan upaya yang baik ini dapat mewujud menjadi kenyataan. Semoga Tuhan memberkati.
Lihat Juga:
Renungan Harian
Minggu, 3 Maret 2024
Hari Minggu Prapaskah III Wanita Samaria itu datang untuk percaya akan Yesus, yang menempatkan dia di hadapan kita sebagai lambang --- St. Agustinus...
Jadwal Misa Rutin
Sabtu | Pukul 16:30 |
Pukul 19:00 | |
Minggu | Pukul 06:30 |
Pukul 09:00 | |
Pukul 11:30 | |
Pukul 16:30 | |
Pukul 19:00 |