Jadikan Natal Ini sebagai Natal Kita Bersama...

 (Panitia Natal 2013)  |     24 Nov 2013, 20:18

Baru terkumpul seribu kipas. Masih kurang 29 ribu lagi untuk membuat tiga pohon Natal di MBK. Waktu kurang dua minggu lagi.

Fakta itu tentu bukanlah situasi yang menggembirakan. Menariknya, justru dari situasi-situasi yang kurang menggembirakan itu, harapan dapat menyeruak dan berkembang.

Pada Perayaan Natal 2013, Paroki Tomang - Gereja Maria Bunda Karmel akan membuat tiga pohon Natal yang akan diletakkan di gedung gereja, Auditorium MBK dan depan Sekretariat Paroki. Mengikuti anjuran Keuskupan Agung Jakarta, pohon Natal tersebut akan dibuat dari bahan-bahan daur ulang.

Bahan-bahan daur ulang yang dimaksud adalah majalah dan botol minum bekas. Sejak akhir Oktober lalu, Panitia Natal telah menyosialisasikan pengumpulan majalah dan botol minum bekas itu. Di kompleks gereja, telah diletakkan kotak-kotak untuk menampung barang-barang yang dibutuhkan. Bahkan, juga telah diinformasikan mengenai pembuatan kipas-kipas mungil dari majalah bekas. Akan tetapi, tampaknya masih diperlukan semangat yang lebih untuk mewujudkan ketiga pohon Natal itu.

Jadikan Natal Ini sebagai Natal Kita Bersama...

Nah, tunggu apa lagi? Segera wujudkan partisipasi Anda! Jadikan Natal ini sebagai Natal kita bersama dengan cara:

  1. menyumbangkan majalah bekas dan botol-botol bekas air minum kemasan (ukuran minimal 500 ml);
  2. membuat kipas-kipas mungil dari kertas majalah sesuai petunjuk yang diberikan.

MBK menanti keterlibatan kita!

Lihat Juga:

Seputar MBK (WM) Lainnya...  Kembali

Renungan Harian

Minggu, 3 Maret 2024

Hari Minggu Prapaskah III Wanita Samaria itu datang untuk percaya akan Yesus, yang menempatkan dia di hadapan kita sebagai lambang --- St. Agustinus...

Selengkapnya

Jadwal Misa Rutin

Sabtu Pukul 16:30
  Pukul 19:00
 
Minggu Pukul 06:30
  Pukul 09:00
  Pukul 11:30
  Pukul 16:30
  Pukul 19:00

Selengkapnya

Kalender Liturgi