Panitia Paskah Berbagi
Alex Sie | 22 Apr 2017, 23:29
Puji dan syukur hanya kepada Allah Bapa di surga, karena kemurahan-Nya, sumbangan barang dari para donatur sangat 'berlebih'. Panitia Paskah 2017 berbagi berkat dan menyalurkan sumbangan tersebut kepada mereka yang merayakan suasana kegembiraan Paskah. Panitia Paskah 2017 berbagi bingkisan kepada Yayasan Tri Asih, yang langsung di serahterimakan dari Marciano Koban selaku Ketua Umum Paskah 2017 dan diterima oleh pengurus Yayasan Tri Asih, disaksikan oleh Koswara Djaja selaku DPH Pendamping Panitia Paskah 2017 serta sebagai pengurus Yayasan Tri Asih.
Demikian juga berkat Paskah dibagikan kepada Susteran Sang Timur, diserahterimakan oleh Marciano Koban. Bingkisan juga dibagikan kepada keluarga karyawan Paroki Tomang, kepada pegawai di Balai Pengobatan Umum MBK, kepada para pegawai SMUK Sang Timur.
Subseksi Bina Iman Anak juga mendapat sumbangan buku-buku dari Gramedia dan Panitia Paskah, yang diterima oleh Lisa selaku Ketua Subseksi Bina Iman Anak -Seksi Katekese-. Sumbangan tersebut diserahkan langsung oleh Marciano Koban.
Semoa berkat dan rahmat Paskah 2017 membawa kegembiraan dan kedamaian bagi kita semua yang merayakannya.
Lihat Juga:
Renungan Harian
Minggu, 3 Maret 2024
Hari Minggu Prapaskah III Wanita Samaria itu datang untuk percaya akan Yesus, yang menempatkan dia di hadapan kita sebagai lambang --- St. Agustinus...
Jadwal Misa Rutin
Sabtu | Pukul 16:30 |
Pukul 19:00 | |
Minggu | Pukul 06:30 |
Pukul 09:00 | |
Pukul 11:30 | |
Pukul 16:30 | |
Pukul 19:00 |