Penerimaan Anggota Baru Karmelit Awam

  23 Mar 2014, 08:54

Minggu sore 16/3 di kapel Theresia Lisieux ada penerimaan 13 postulan dengan skapulir kecil, 12 novis dengan skapulir besar dan Regula Karmel Awam; 3 profesan Sementara dan 5 profesan Kekal serta Pembaharuan Profesi oleh 30-an anggota Ordo Ketiga Karmel dalam misa konselebrasi yang diiringi oleh Paduan Suara Cantata Domine dari MKK.

Penerimaan Anggota Baru Karmelit Awam

Rm. Angelus Soepratignjo O.Carm (hampir 40 tahun imamat), Delegatus Pengurus Pusat Karmelit Awam Indonesia di Malang memaknai Minggu Pemuliaan Tuhan Yesus di Gunung Tabor sebagai ajakan lebih semangat dan lebih gairah menuju kekudusan bersama dengan Tuhan. Petrus, Yohanes dan Yakobus tidak dipanggil secara individual tapi secara komunal.

Seorang Karmelit diminta untuk menyimpan dan merenungkan makna Pemuliaan Yesus, Musa dan Elia seperti Bunda Maria,yang melayani Yesus sampai di bawah kaki salib Yesus; wafat dan bangkit. Terima kasih untuk Dewan pastores Rm Heri, Rm Medy, Rm Lam dan Rm Jeffrey karena peristiwa boleh terjadi di paroki Tomang.

Rm. Martinus Gunawan O.Carm dari Komunitas Martin dan Zelli Guerin (MKK) mengutip S.Teresa dari Yesus (1515-1582):" Siapa yan mengenakan busana Karmel (skapulir) dipanggil untuk hidup kontemplatif, persaudaraan dan pelayanan. Para Karmelt ditanyakan:"apakah mereka bersedia untuk jadi roti yang dipecah dan anggur yang dicurah bagi Yesus, untuk mau melayani Tubuh Kristus dengan lebih sungguh?" Anton Suriady T.O.Carm yang baru jadi katolik setelah dewasa, setelah mencari pada macam-macam komunitas. Menemukan "keheningan" dalam doa yang dipraktikkan oleh komunitas Karmel Awam. Isteri dan anak-anaknya ikut mengecap kemanisan madu Karmel dalam doa dan retret Karmel."Satu orang diselamatkan, satu keluarga diselamatkan."

Mieke Suprashartono T.O.Carm mengatakan bahwa menjadi Karmel Awam adalah suatu panggilan, misteri dan padang gurun.(Reg 48). Trick Udin Silalahi yang sudah pensiun harus naik angkot empat kali dari Bekasi ke MBK. Liesye dari Lampung ke Jakarta sebulan sekali ke Jakarta naik pesawat satu jam.Ada juga Antonius Djohan dari Bogor dan Josephine/Margaret dari Bandung.

(Tomas Samaria)

Lihat Juga:

Seputar MBK (WM) Lainnya...  Kembali

Renungan Harian

Minggu, 3 Maret 2024

Hari Minggu Prapaskah III Wanita Samaria itu datang untuk percaya akan Yesus, yang menempatkan dia di hadapan kita sebagai lambang --- St. Agustinus...

Selengkapnya

Jadwal Misa Rutin

Sabtu Pukul 16:30
  Pukul 19:00
 
Minggu Pukul 06:30
  Pukul 09:00
  Pukul 11:30
  Pukul 16:30
  Pukul 19:00

Selengkapnya

Kalender Liturgi