KEP X Ber-Reuni
24 Nov 2011, 18:41
Setelah sekian lama anggota KEP X tidak saling bertemu ada rasa kerinduan satu sama lain, maka untuk mewujutkan agar anggota KEP X bisa berkumpul pada hari Selasa (1/11) diadakan acara temu kangen di rumah Jay Indrajaja, Ketua KEP X, hadir dalam pertemuan tersebut sebanyak 29 orang.
Acara diawali dengan pemotongan tumpeng oleh Jay dan dilanjutkan dengan santap malam bersama, selesai makan diadakan sharing, Jay mengatakan dengan rasa gembiranya karena di luar dugaan yang hadir pada malam itu cukup banyak dibanding dengan pertemuan-pertemuan sebelumnya, dia berharap untuk pertemuan selanjutnya makin banyak lagi yang hadir.
Setelah itu Jay melanjutkan sharing pengalamannya yang menyentuh rohani, bahwa bila sharing membahas Kitab Suci bila ada tanggapan dari peserta yang berbeda pendapat hendaknya jangan disalahkan, sebab dengan perbedaan pendapat itu akan menambah wawasan dalam iman. Jay juga menceritakan ada saudaranya yang sebelumnya tidak menganut agama Katolik sekarang menjadi Katolik dan rajin.
Anggota yang lain mengusulkan agar keberadaan KEP X ini dipertahankan dan direncanakan ada pertemuan rutin yang membahas Kitab Suci dengan menghadirkan pemandu, Yusup menyanggupi untuk mengajak teman-teman pemandu untuk hadir membantu anggota KEP X yang ingin memperdalam dan menambah wawasan tentang Kitab Suci.
Malam itu kebetulan ada 3 anggota KEP X yang berulang tahun pada bulan Oktober: Jay Indradjaja, Cyanus dan Sanjaya maka pada kesempatan itu dimanfaatkan untuk merayakannya.
(Anton Sardjo)
Lihat Juga:
Renungan Harian
Minggu, 3 Maret 2024
Hari Minggu Prapaskah III Wanita Samaria itu datang untuk percaya akan Yesus, yang menempatkan dia di hadapan kita sebagai lambang --- St. Agustinus...
Jadwal Misa Rutin
Sabtu | Pukul 16:30 |
Pukul 19:00 | |
Minggu | Pukul 06:30 |
Pukul 09:00 | |
Pukul 11:30 | |
Pukul 16:30 | |
Pukul 19:00 |