HUT ke 32 PDKK MBK dan 66 Tahun Kemerdekaan RI

  16 Sep 2011, 21:00

Dalam rangka perayaan HUT PDKK MBK ke 32 dan Kemerdekaan RI ke 66, PDKK MBK mengadakan acara Fellowship di Spinach Jungle Discovery, Cikole, Lembang 17 Agustus 2011, dengan peserta Tim PDKK sebanyak 80 orang.

HUT ke 32 PDKK MBK dan 66 Tahun Kemerdekaan RI

Dalam perjalanan menuju Jungle Discovery Romo Efraim Suba CISR memberi pesan: "Agar kita melupakan perbuatan baik kita kepada orang lain dan melupakan perbuatan jahat orang lain kepada kita". Tujuannya, agar kita mengingat perbuatan baik orang lain kepada kita sehingga tidak ada rasa dendam dan benci tetapi bisa melayani sesama dengan kasih.

Rombongan tiba di lokasi pkl. 9.15 disambut dengan welcome drink oleh pengelola, kemudian Lucy Kurniawan, koordinator PDKK, memimpin lagu "Indonesia Raya" dan doa pembukaan.

HUT ke 32 PDKK MBK dan 66 Tahun Kemerdekaan RI

Tujuan Fellowship adalah untuk mempererat persaudaraan antara sesama Tim PDKK MBK selain rekreasi "bact to nature".

Setelah games kelompok dan makan siang, Dr Yongky dan tim pujian memimpin acara "praise & worship" lalu Romo Anton Gunawan O. Carm memberikan renungan dengan mengambil contoh dari permainan yang membutuhkan kerjasama, kesabaran, saling pengertian, tidak menganggap dirinya lebih penting dan jangan punya sifat sombong.

Seperti anggota tubuh kita yang terdiri dari mata, telinga, hidung, tangan, kaki dll semua harus ada kerjasama dan saling menjaga satu sama lain sebab kalau ada salah satu anggota yang sakit semua ikut merasakan sakit (I Kor. 12).

Romo mengharapkan agar semua anggota Tim PDKK mengerjakan tugas dan fungsinya dengan penuh tanggung jawab. Jangan merasa dirinya lebih penting.

Sebelum pemotongan kue ulang tahun PDKK, Lucy Kurniawan dalam sambutannya mengatakan suatu ketika Tim Unesco datang ke Indonesia melihat keadaan rakyat Indonesia, ternyata masih banyak anak-anak terlantar, padahal dalam UUD 45 disebutkan anak-anak dipelihara oleh Negara. Seorang pejabat menjawab memang dipelihara oleh Negara tetapi tidak ditanggung oleh Negara.

Lucy mengajak Tim PDKK sebagai warga Negara dan umat Kristiani ja-nganlah kita hanya mengkritik pemerintah dan menyalahkan, daripada mengutuk lampu padam mari kita mulai menyalakan lilin, mari kita mengisi kemerdekaan ini dan ikut bertanggung jawab dengan semangat seorang pemenang.

Tema PDKK tahun ini adalah "Kedewasaan", demikianjuga apa yang bisa kita buat dan persembahkan untuk PDKK, Paroki dan Gereja? Jadilah dewasa, jadilah pemenang bukan pecundang yang selalu menyalahkan pihak lain, merdeka dari ketakutan dan merdeka untuk memberi. Doa ultah oleh Rm. Efraim Suba, tiup lilin, kemudian lomba lagu kemerdekaan dan yel yel Bus I & II serta closing ceremony dari Tim Jungle Discovery. Acara dilanjutkan kuliner ke Bandung sampai makan malam. Proficiat PDKK MBK ke 32.

(Anton Sardjo)

Lihat Juga:

Seputar MBK (WM) Lainnya...  Kembali

Renungan Harian

Minggu, 3 Maret 2024

Hari Minggu Prapaskah III Wanita Samaria itu datang untuk percaya akan Yesus, yang menempatkan dia di hadapan kita sebagai lambang --- St. Agustinus...

Selengkapnya

Jadwal Misa Rutin

Sabtu Pukul 16:30
  Pukul 19:00
 
Minggu Pukul 06:30
  Pukul 09:00
  Pukul 11:30
  Pukul 16:30
  Pukul 19:00

Selengkapnya

Kalender Liturgi