Lansia Ikut Pertemuan Lingkungan

 Ida  |     11 Feb 2017, 13:52

Kunjungan Pastoral (Kupas) lingkungan Christophorus 1, Wilayah III, dilaksanakan Selasa (24/1/2017) di rumah keluarga Arifin Santoso. Mayoritas yang hadir lansia. Diantaranya ada yang berusia 90 tahun, 80 tahun 70 tahun, 60 tahun, dan 50 tahun.

Lansia Ikut Pertemuan Lingkungan

Saat kunjungan pagi hari, Romo Yudhi Wiyadi O.Carm selaku Romo Pendamping Wilayah III, mengadakan tanya jawab sekitar satu jam. Romo mengatakan, walau sudah berusia lanjut semangat umat luar biasa.

Saat itu juga ada warga yang sharing, kemudian dilanjutkan dengan doa untuk pemberian sakramen perminyakan. Umat lainnya tetap tetap sabar menunggu hingga selesai acara.

Sie liturgi dan ketua lingkungan lalu mengantar romo mengunjungi rumah umat yang tidak bisa jalan keluar rumah. Ada dua orang opa. Romo berdoa, memberi sakramen perminyakan, lalu larut dalam cerita-cerita dan foto bersama. Sesudah itu kembali ke tempat awal kumpul untuk romo minum sambil mendengar cerita warga lainnya.

Malamnya, di rumah Yohana, romo menjelaskan tentang Tahun Lingkungan 2017, safari patung Bunda Maria dari Gunung Karmel, pernikahan secara katolik, serta ada pertanyaan dari umat mengenai hal-hal yang belum dipahami, termasuk tata cara menangani kematian yang dikremasi, dan lain-lain.

Romo Yudhi juga menghimbau agar informasi mengenai acara-acara lingkungan dikirim ke Warta Minggu. Ini agar umat lainnya juga tahu dan membaca kegiatan apa saja yang pernah dilaksanakan, sekaligus dapat menjadi inspirasi bagi lingkungan lainnya.

Lihat Juga:

Seputar MBK (WM) Lainnya...  Kembali

Renungan Harian

Minggu, 3 Maret 2024

Hari Minggu Prapaskah III Wanita Samaria itu datang untuk percaya akan Yesus, yang menempatkan dia di hadapan kita sebagai lambang --- St. Agustinus...

Selengkapnya

Jadwal Misa Rutin

Sabtu Pukul 16:30
  Pukul 19:00
 
Minggu Pukul 06:30
  Pukul 09:00
  Pukul 11:30
  Pukul 16:30
  Pukul 19:00

Selengkapnya

Kalender Liturgi