Kumpul Bareng Bia Angelus

  13 Feb 2013, 16:39

Minggu (20/1) bertempat di salah satu rumah warga lingkungan Bintang Timur, anakanak Bina Iman Angelus berkumpul bersama. Kumpul bareng kali ini lebih bertujuan untuk kebersamaan di antara anak-anak BIA Angelus. Selama ini masih ada beberapa anak-anak yang belum mau rutin kumpul bersama dalam pengajaran bina iman.

Acara ini dikemas dalam bentuk puji-pujian, games kitab suci, membungkus bingkisan dan makan bersama. Mereka dibagi dalam beberapa kelompok. Semua anak ikut aktif dan antusias mengikuti rangkaian acara, terlebih saat games kitab suci. Mereka berlomba membuka kitab suci untuk menemukan ayat yang diminta. Dari sini diharapkan sejak kecil anak dikenalkan pada kitab suci. Tidak hanya membaca tetapi juga tahu cara membuka dan menemukan ayat dalam kitab suci.

Pada acara membungkus bingkisan mereka dengan tekun mencoba menata isi bingkisan masing-masing yang berupa makanan kecil dengan rapi dalam bungkus yang telah disiapkan.

Sejak dini anak-anak dibiasakan untuk kreatif dan trampil mengatur barang keperluan mereka.

Puji Tuhan semua berjalan lancer dan menyenangkan untuk anak-anak. Ada beberpa anak yang selama ini tidak aktif tampak mau juga datang berkumpul bersama teman yang lain.

Mudah-mudahan tidak hanya pada acara tertentu saja mereka datang tetapi juga mau datang pada pertemuan rutin tiap minggu sore. Berkumpul bersama memuji Tuhan, mendengarkan firman dan beraktivitas bersama.

Sebagai informasi pada temanteman yang belum tahu BIA/BIR Angelus diadakan setiap hari Minggu sore jam 16.30 di Mandalika I No. 32 rumah teman kita Alberto. Teman lain menanti kehadiran kalian semua.

(Theresia - Bintang Timur)

Lihat Juga:

Seputar MBK (WM) Lainnya...  Kembali

Renungan Harian

Minggu, 3 Maret 2024

Hari Minggu Prapaskah III Wanita Samaria itu datang untuk percaya akan Yesus, yang menempatkan dia di hadapan kita sebagai lambang --- St. Agustinus...

Selengkapnya

Jadwal Misa Rutin

Sabtu Pukul 16:30
  Pukul 19:00
 
Minggu Pukul 06:30
  Pukul 09:00
  Pukul 11:30
  Pukul 16:30
  Pukul 19:00

Selengkapnya

Kalender Liturgi