I"M Dreamin of A Green X"Mas

 Panitia Natal 2014  |     9 Nov 2014, 09:32

Apa yang diinginkan orang menjelang Natal? Jawabannya bisa banyak dan bervariasi: berkumpul bersama keluarga, makan malam yang meriah, hadiah-hadiah Natal, menghadiri perayaan Ekaristi yang mengesan.

I"M Dreamin of A Green X"Mas

Natal adalah peringatan kelahiran Yesus, Sang Penebus. Ia datang ke dunia untuk menyelamatkan manusia, menebus dosa-dosa mereka. Mengapa kita tak menyatukan diri dengan visi Sang Penebus itu?

Satu hal yang dapat dilakukan adalah ikut menyelamatkan dunia melalui gerakan lingkungan hidup. Keuskupan Agung Jakarta (KAJ) dalam dokumen Arah Kepedulian Lingkungan Hidup (2013), menyampaikan tiga masalah besar lingkungan hidup di Jakarta: polusi air, polusi udara, dan polusi tanah.

Menanggapi panggilan untuk terlibat dalam upaya penyelamatan lingkungan, Panitia Natal 2014 Paroki Tomang - MBK mengajak umat untuk bersama-sama melaksanakan sejumlah kegiatan:
a. Pembuatan Peta Hijau MBK, yakni rancangan penghijauan yang dilakukan di lingkup teritorial paroki (Lingkungan dan Wilayah). Rencana penghijauan
itu meliputi penanaman pohon serta pembuatan lubang biopori. Kebutuhan pohon serta pembuatan lubang biopori dapat diperoleh dari tanaman-tanaman yang digunakan untuk dekorasi Natal 2014, serta proposal yang akan ditujukan kepada Panitia Aksi Nyata Prapaskah/Aksi Puasa Pembangunan KAJ;
b. Perbaikan Lubang Biopori di Kompleks Gereja, sebagai animasi atau contoh bagi umat mengenaicara-cara pengelolaan lingkungan yang
baik. Satu di antaranya adalah pengelolaan lubang biopori. Diharapkan, umat dapat terinspirasi untuk melakukan pembuatan lubang biopori di
wilayahnya masing-masing;
c. Penghijauan di Paroki Tomang, dengan menggunakan tanaman-tanaman yang dipakai dalam dekorasi Natal 2014 Gereja MBK. Penghijauan akan dilakukan di kompleks gereja serta di Lingkungan-lingkungan yang berminat (atau merencanakan penghijauan melalui kegiatan Peta Hijau MBK). Kegiatan penghijauan ini dapat dimulai pada 5 Januari 2015;
d. Penjualan & Penanaman Bibit Mangrove, sebagai upaya pencarian dana sekaligus penyelamatan lingkungan pantai di kawasan Utara Jakarta.

Simak informasi lengkapnya di website paroki (www.parokimbk.or.id) dan Fb Page: Panitia Natal 2014 Paroki Tomang - Gereja Maria Bunda Karmel. Mari bersama wujudkan a green X'mas!

Lihat Juga:

Seputar MBK (WM) Lainnya...  Kembali

Renungan Harian

Minggu, 3 Maret 2024

Hari Minggu Prapaskah III Wanita Samaria itu datang untuk percaya akan Yesus, yang menempatkan dia di hadapan kita sebagai lambang --- St. Agustinus...

Selengkapnya

Jadwal Misa Rutin

Sabtu Pukul 16:30
  Pukul 19:00
 
Minggu Pukul 06:30
  Pukul 09:00
  Pukul 11:30
  Pukul 16:30
  Pukul 19:00

Selengkapnya

Kalender Liturgi