Syukuran Panca Windu Imamat Romo ASP Poespowardojo O. Carm.
19 Aug 2010, 18:09
Jum at 30 Juli 2010, sore menjelang maghrib tidak banyak umat MBK berdatangan ke kapel Theresia Lisieux. Tujuan mereka bukan rapat evaluasi pra raker, tetapi suatu acara yang jauh lebih santai dan menyenangkan Hari itu adalah hari gembira untuk Gereja Maria Bunda Karmel, karena diselenggarakan syukuran 40 tahun Imamat Romo ASP Poespowardojo O. Carm.
Konon acara ini dipersiapkan dengan sembunyi sembunyi agar merupakan surprise bagi romo Poepo yang pada tanggal 12 Juli 1970 menerima tahbisan Imamatnya, sehingga tahun ini merupakan ulang tahun ke 40 penerimaan imamat Romo Poespo.
Acara syukuran dimulai dengan misa konselebrasi dengan selebran utama Mgr. Hadi Soemarto O. Carm, Romo Eko Aldilanto O. Carm, Romo Hadi Soesanto O. Carm dan jubilaris Romo Poespowardojo O. Carm. Dalam khotbahnya Mgr. Hadi memaparkan bahwa bila perjalanan hidup sebagai imam adalah mewujutkan imamat Kristus sendiri. Seorang imam baru menjadi Imam bila menghayati hidup Yesus sendiri. 12 kali pergantian tempat dan 40 tahun hidup sebagai imam telah menempa romo Poespo menjadi imam yang matang.
Ketika ditahbiskan ada bayangan kehidupan yang indah membentang didepan, namun kenyataannya sering berbeda dengan bayangan yang indah-indah pada waktu tahbisan itu. Hidup tidak selalu seperti apa yang di cita-citakan.
Proficiat kepada romo Poespo yang setia dengan panggilannya.
Kesetiaan diperoleh dari kekuatan Injil yang memuat sabda-sabda Yesus: "bukan kamu yang memilih Aku, tetapi Aku yang memilih kamu; - kamu adalah sahabat-Ku kalau kamu melakukan apa yang aku perbuat. - Lakukanlah ini untuk mengenang Aku."
Misa yang dimeriahkan oleh koor Vox Angelorum ini dihadiri juga oleh keluarga/saudara kandung romo Poespo.
Seusai misa hadirin bersama menuju Auditorium untuk beramah tamah, bernyanyi, menari dan bergembira bersama. Acara dibuka dengan pemotongan kue ulang tahun yang oleh romo Poespo diberikan kepada Mgr Hadi, Bapak Bambang Pitoyo - Wakil Ketua Dewan Paroki dan kepada Suster Caecil - kakak Romo Poespo yang menjadi biarawati Miserecordia.
(Rob. P)
Lihat Juga:
Renungan Harian
Minggu, 3 Maret 2024
Hari Minggu Prapaskah III Wanita Samaria itu datang untuk percaya akan Yesus, yang menempatkan dia di hadapan kita sebagai lambang --- St. Agustinus...
Jadwal Misa Rutin
Sabtu | Pukul 16:30 |
Pukul 19:00 | |
Minggu | Pukul 06:30 |
Pukul 09:00 | |
Pukul 11:30 | |
Pukul 16:30 | |
Pukul 19:00 |