Happy Birthday Lifeteen!!

  3 Oct 2013, 22:56

Tak terasa, Lifeteen MBK telah menginjak usia satu tahun. Banyak suka dan duka telah dilewati oleh para panitia Lifeteen. Mulai dari perkara kekurangan anggota panitia hingga perkara strategi dalam meningkatkan mutu pelayanan rohani bagi para kaum muda di MBK. Sebanyak apapun tantangan yang harus dilewati, team Lifeteen tidak gentar ataupun putus asa dalam memberikan pelayanan rohani yang terbaik bagi kaum muda di Gereja Maria Bunda Karmel kita yang tercinta ini sehingga tema KEEP CALM AND GIVE THANKS pun dipilih untuk mewakili seluruh perjalanan team Lifeteen sela­ma satu tahun kemarin.

Happy Birthday Lifeteen!!

MENGAPA LIFETEEN MENJADI BEGITU PENTING BAGI KAUM MUDA DI MBK?

Suka ataupun tidak suka, kita harus mengakui bahwa kaum muda Gereja adalah generasi penerus Gereja. Itu berarti pengajaran rohani apapun yang kita tabur saat ini pada para kaum muda, itu pulalah yang akan menentukan kualitas kehidupan rohani kaum muda di Gereja kita. Oleh karena itu, team Lifeteen pun menetapkan 3 poin dasar yang men­jadi tujuan Lifeteen.

Tujuan dasar dari pembentukan Lifeteen adalah (a) membawa kaum muda untuk lebih memahami makna Perayaan Ekaristi yang sesungguhnya, yaitu Perayaan Ekaristi adalah Perayaan Misteri Karya Ilahi; (b) mengenalkan dan mengajarkan kaum muda pada ajaran Yesus dari Kitab Suci dan buah-buah pemikiran Gereja, yang merupa-kan pengamalan ajaran Yesus dalam kehidupan sehari-hari; dan (c) mem­berikan pengalaman cinta kasih secara langsung pada kaum muda lewat bimbingan personal. Tujuan ini pun yang sekaligus membedakan antara Lifeteen dengan komunitas-komunitas lainnya, seperti Komunitas Karismatik.

Sekalipun memiliki tujuan dasar yang mulia, tujuan-tujuan tersebut ti-dak akan berhasil tanpa dukungan dari para orang tua dan umat-umat lainnya. Oleh karena itu, team Lifeteen pun masih membuka diri bagi umat MBK yang memiliki panggilan untuk melayani kaum muda lewat acara Lifeteen ini. Bagi umat yang terpanggil untuk menjadi pendamping kaummuda dapat menghubungi Gunawan(081574818555) / Leslie (081193 4515)/ Nixon (0811112020).

Bagi teman-teman semua, Lifeteen berikutnya akan diadakan pada hari Sabtu, 12 Oktober 2013 dari Pkl. 16.30 hingga 20.15 WIB di Auditorium MBK. Bawa juga Kitab Sucinya yah. Akhir kata, kami menunggu kehadiranteman-teman semua pada acara Lifeteen. See you.

(Fransiska Lazuardi)

Lihat Juga:

Seputar MBK (WM) Lainnya...  Kembali

Renungan Harian

Minggu, 3 Maret 2024

Hari Minggu Prapaskah III Wanita Samaria itu datang untuk percaya akan Yesus, yang menempatkan dia di hadapan kita sebagai lambang --- St. Agustinus...

Selengkapnya

Jadwal Misa Rutin

Sabtu Pukul 16:30
  Pukul 19:00
 
Minggu Pukul 06:30
  Pukul 09:00
  Pukul 11:30
  Pukul 16:30
  Pukul 19:00

Selengkapnya

Kalender Liturgi