Semarak Misa Natal Anak 25 Desember 2013

 Anton Sardjo  |     4 Jan 2014, 10:22

Bertempat di Gereja MBK diselenggarakan perayaan Misa Natal anak-anak yang dipersembahkan oleh Rm. Jeffry O. Carm, anak-anak yang hadir dalam perayaan misa kudus tersebut cukup banyak. Saat homili dipersembahkan sebuah drama, gerak dan lagu menggambarkan saat perjalanan Yusup dan Maria hingga Yesus lahir di kandang.

Anak-anak yang tampil sangat bagus dan menarik sehingga anak-anak yang hadir dan didampingi oleh orang tuanya maupun pengasuh semua merasa terhibur.

Walaupun misa cukup panjang waktunya, tetapi anak-anak kelihatan betah, senang dan tidak merasa bosan. Di dalam perayaan misa kudus tersebut Rm. Jeffry membuat pertanyaan untuk anak-anak dengan menampilkan sebuah foto romo dan bruder untuk ditebak, bagi yang bisa menjawab diberi hadiah coklat. Selain itu Rm. Jeffry membagikan kartu ucapan Natal sebanyak 100 kartu dan bagi anak-anak yang mendapatkan setelah mengikuti misa kudus bisa ketemu Rm. Jeffry untuk mendapatkan hadiah coklat. Setelah perayaan misa kudus selesai semua anak-anak dibagikan bingkisan natal.

Selamat Natal, semoga kelahiran bayi mungil Yesus kita semua hidup dalam lindungan-Nya.

Foto-foto Misa Natal Anak MBK 25 Desember 2013 dapat dilihat di:

http://www.parokimbk.or.id/konten/galeri-foto/galeri-foto-misa-natal-anak-anak-mbk-2013/

Lihat Juga:

Seputar MBK (WM) Lainnya...  Kembali

Renungan Harian

Minggu, 3 Maret 2024

Hari Minggu Prapaskah III Wanita Samaria itu datang untuk percaya akan Yesus, yang menempatkan dia di hadapan kita sebagai lambang --- St. Agustinus...

Selengkapnya

Jadwal Misa Rutin

Sabtu Pukul 16:30
  Pukul 19:00
 
Minggu Pukul 06:30
  Pukul 09:00
  Pukul 11:30
  Pukul 16:30
  Pukul 19:00

Selengkapnya

Kalender Liturgi