Mengapa Hari Minggu?

 Rm. Al. Medyanto O.Carm  |     20 Mar 2016, 11:38

Tradisi Misa hari Minggu berasal dari gereja perdana yang ingin mengenang sekaligus menghadirkan kembali misteri Paskah Kristus. Pengalaman iman dan pengalaman rohani mereka kepada Tuhan Yesus, menggugah semangat gereja perdana untuk berkumpul bersama. Mereka berkumpul untuk mendengarkan Firman Tuhan dan menyambut Tubuh Tuhan.

Mengapa Hari Minggu?

Hari Minggu menjadi kesempatan bersama berkumpul sebagai umat beriman, satu kesatuan Tubuh Kristus. Kesatuan dan persaudaraan orang-orang yang telah ditebus oleh Yesus Kristus. Kita tidak ingin menjauhkan diri dari persekutuan umat beriman. Sukacita, kegembiraan, belaskasih dan pengampunan diungkapkan seutuhnya dalam perjumpaan bersama dalam Ekaristi. Kita tidak pernah beriman untuk diri sendiri, melainkan adanya kita adalah juga untuk saudara-saudari lainnya.

Ada 3 elemen dasar hari Minggu, Hari Kebangkitan:

  1. Kita diingatkan akan kisah penciptaandunia dan melambangkan perayaan kebaikan Allah yang megah sepanjang waktu.
  2. Kita diingatkan bahwa dunia dijadikan baru oleh Kristus lewat Misteri Paskah.
  3. Terkandung pula tema istirahat, menyucikan perhentian dari kerja manusia dan juga merujuk istirahat kekal manusia pada Allah.

Setiap umat beriman diajak terlibat aktif dan mengutamakan hari perjumpaan dengan Yesus yang Bangkit. Mengikuti Ekaristi bersama, aktif dalam perayaan liturgi dan pelayanan lainnya. Kita berusaha menjaga sikap hormat pada Allah dan Tuhan Yesus Kristus lewat sikap pribadi, cara berpakaian, cara membawakan diri terutama saat Ekaristi. Akankah kita kehilangan moment indah bersama Tuhan karena keegoisan kita saat ber-Ekaristi?

Lihat Juga:

Kolom Iman (WM) Lainnya...  Kembali

Renungan Harian

Minggu, 3 Maret 2024

Hari Minggu Prapaskah III Wanita Samaria itu datang untuk percaya akan Yesus, yang menempatkan dia di hadapan kita sebagai lambang --- St. Agustinus...

Selengkapnya

Jadwal Misa Rutin

Sabtu Pukul 16:30
  Pukul 19:00
 
Minggu Pukul 06:30
  Pukul 09:00
  Pukul 11:30
  Pukul 16:30
  Pukul 19:00

Selengkapnya

Kalender Liturgi