Menjelaskan Tuhan

  6 Oct 2014, 15:32

Salah satu tugas utama Tuhan adalah membuat manusia. Ia membuat orang-orang untuk mengganti mereka yang mati agar cukup manusia untuk mengurus hal-hal di bumi. Tuhan tidak membuat orang-orang dewasa, hanya bayi-bayi. Aku pikir karena bayi lebih kecil dan lebih mudah dibuat. Dengan demikian, Tuhan tidak harus menghabiskan waktu-Nya yang berharga untuk mengajar mereka berbicara dan berjalan, Tuhan hanya perlu menyerahkan tugas itu kepada para ibu dan ayah.

Tugas terpenting kedua Tuhan adalah mendengarkan doa-doa. Begitu dahsyat hal ini berlangsung, sebab sebagian orang, seperti para imam dsbnya, terkadang juga berdoa di luar waktu tidur. Akibatnya, Tuhan tak punya waktu untuk mendengarkan radio atau televisi. Karena Tuhan mendengarkan semua, pastilah begitu bising di telinga-Nya, terkecuali Ia memikirkan cara untuk mematikannya.

Tuhan melihat semua dan mendengar semua dan ada di mana-mana yang membuat-Nya sangat sibuk. Jadi, janganlah kamu membuang-buang waktu Tuhan dengan mengeluh untuk meminta sesuatu yang menurut papa dan mama tidak boleh.

Atheis adalah orang-orang yang tidak percaya kepada Tuhan. Aku pikir orang-orang seperti itu tidak ada di Chula Vista. Setidaknya, tidak ada orang macam itu yang datang ke gereja kami.

Yesus adalah Putra Allah. Ia biasa melakukan segala pekerjaan sulit seperti berjalan di atas air dan mengadakan mukjizat-mukjizat dan berusaha mengajar orang-orang yang tidak mau belajar mengenai Tuhan. Akhirnya orang-orang menjadi bosan mendengar-Nya berkhotbah dan mereka menyalibkan-Nya.

Tetapi Yesus baik dan lemah lembut seperti BapaNya, dan Ia mengatakan kepada BapaNya bahwa mereka tidak tahu apa yang mereka lakukan dan meminta-Nya memaafkan mereka, dan Tuhan Allah bilang OK. BapaNya (Tuhan Allah) puas dengan semua yang telah Yesus lakukan dan semua kerja keras-Nya di dunia, jadi Ia mengatakan kepada Yesus bahwa Ia tak perlu lagi keluyuran di jalanan, Ia boleh tinggal di surga. Jadi, Yesus tinggal di sana.

Dan sekarang, Yesus membantu BapaNya dengan mendengarkan doa-doa dan melihat hal-hal penting yang perlu diurus Tuhan Allah dan yang mana yang dapat diurus-Nya sendiri tanpa harus merepotkan Allah. Seperti seorang sekretaris, tapi lebih penting.

Kamu dapat berdoa kapan saja kamu mau dan Mereka pasti mendengarmu sebab Mereka telah mengatur agar sepanjang waktu ada salah seorang dari Mereka yang bertugas. Kamu harus selalu pergi ke gereja pada hari Minggu sebab itu membuat Tuhan senang, dan jika ada orang yang perlu kamu senangkan, itu adalah Tuhan.

Jangan mangkir dari gereja untuk melakukan sesuatu yang kamu anggap lebih menyenangkan seperti pergi ke pantai, misalnya. Ini salah! Dan, lagian, toh matahari belum muncul di pantai hingga siang. Jika kamu tidak percaya kepada Tuhan, selain menjadi seorang atheis, kamu juga akan sangat kesepian, sebab orangtuamu tak dapat pergi ke semua tempat bersamamu, berkemah misalnya, tapi Tuhan bisa.

Sungguh senang tahu bahwa Tuhan ada dekatmu ketika kamu takut dalam gelap atau ketika kamu tak dapat berenang dengan baik dan kamu diceburkan ke dalam air yang sangat dalam oleh anak-anak besar. Tetapi jangan kamu selalu berpikir tentang apa yang dapat Tuhan lakukan untukmu. Aku pikir Tuhan menempatkanku di sini dan Ia dapat mengambilku kembali kapan pun Ia suka.

Dan sebab itulah mengapa aku percaya kepada Tuhan.

(ditulis oleh Danny Dutton, diterjemahkan oleh YESAYA: yesaya.indocell.net)

Lihat Juga:

Kolom Iman (WM) Lainnya...  Kembali

Renungan Harian

Minggu, 3 Maret 2024

Hari Minggu Prapaskah III Wanita Samaria itu datang untuk percaya akan Yesus, yang menempatkan dia di hadapan kita sebagai lambang --- St. Agustinus...

Selengkapnya

Jadwal Misa Rutin

Sabtu Pukul 16:30
  Pukul 19:00
 
Minggu Pukul 06:30
  Pukul 09:00
  Pukul 11:30
  Pukul 16:30
  Pukul 19:00

Selengkapnya

Kalender Liturgi