Humor

  30 Oct 2011, 00:29

KATA BIJAKJanganlah engkau MENUNTUT ilmu. Karena pada dasarnya ilmu itu tidak bersalah.Janganlah engkau MENIMBA ilmu. Karena dalam sumur tidak ada ilmu.Janganlah engkau membalas BUDI. Karena belum tentu Budi yang melakukannya.Janganlah engkau MENYUMBANG lagu. Karena lagu yang disumbang belum tentu enak di dengar.Janganlah engkau MENGURUSI teman. Karena belum tentu temanmu ingin berbadan kurus.Janganlah engkau MEMBANGUNKAN rumah untuk keluargamu. Karena rumah itu memang tak pernah tidur.Janganlah engkau memberi TAHU orang yang bertanya. Karena orang itu mungkin tak suka makan tahu.Janganlah engkau MENGARUNGI lautan. Karena karung memang lebih cocok untuk beras.Janganlah engkau MERESAPI kata bijak ini. Karena meres handuk saja susah apalagi meres sapi.

Humor

PARFUMEncim Kwa Phang Soeit suatu hari mengirim makanan untuk makan siang anaknya yang menjadi pialang saham di kantornya. Sebuah gedung megah B E Jakarta di bilangan Sudirman. Makanan kesukaan anaknya mie keriting dengan campur B2 asin. Di lantai satu Encim Kwa barengan masuk bersama Malinda Dee, yang bau parfumnya semerbak.

Encim Kwa: Bu, bau parfumnya harum banget, merek apa?Malinda: Ini yang namanya BVLGARI, Rp 3,5 juta per botol.Ketika lift sampai di lantai 3, masuklah Krisdayanti, juga bau parfumnya menusuk hidung. Dan semua orang memandangnya penuh kekaguman.Encim Kwa: Neng, KD! aku naksir parfumnya. Mereknya apa?KD: Wah, ini mahal, cim! ini GUCCI Rp 5,5 juta per botol.Tiba di lantai 6, Encim Kwa keluar sambil mengeluarkan "gas buang" yang menyebabkan isi seluruh lift puyeng. Sambil berkata: Nih, parfum TERASI Rp 60 ribu per kilo.

MACAM-MACAM PEDAGANGPedagang yang selalu bohong. Tukang Roti, bilangnya roti tawar, nyatanya tak bisa ditawar.Pedagang yang paling nekad.. Tukang gas. Buktinya di jalanan turunan, bukannya mengerem malahan teriak... gas!gas...!gas...!Pedagang yang tidak ada kerjaan. Tukang nasi goreng. Nasi sudah mateng masih saja digoreng.Pedagang yang tidak pernah menyesal. Tukang bubur. Sudah tahu nasi sudah menjadi bubur, tetap saja dijual.Pedagang paling setia. Tukang bakso. Meski dagangannya habis, tapi toh, selalu menyisakan dua bakso untuk isterinya.

(Soeparno - Christoforus)

Lihat Juga:

Humor (WM) Lainnya...  Kembali

Renungan Harian

Minggu, 3 Maret 2024

Hari Minggu Prapaskah III Wanita Samaria itu datang untuk percaya akan Yesus, yang menempatkan dia di hadapan kita sebagai lambang --- St. Agustinus...

Selengkapnya

Jadwal Misa Rutin

Sabtu Pukul 16:30
  Pukul 19:00
 
Minggu Pukul 06:30
  Pukul 09:00
  Pukul 11:30
  Pukul 16:30
  Pukul 19:00

Selengkapnya

Kalender Liturgi