Dijajah Belanda

  23 Aug 2013, 15:08

KENAPA BELANDA TAK BERANI MENJAJAH KITA SEKARANG?

1. Semua obyek vital yang menjadi incaran penjajah dulu, sekarang sudah pada hilang tak kelihatan lagi. Karena sudah pada disulap oleh para koruptor (berkas perkara korupsi saja hilang).

2. Penjajah kerepotan kalau pakai tank-tank baja, mau bergerak ke-mana? Di mana-mana banjir, jala­nan macet. Mau ngejar TNI ke kam­pung-kampung banyak portal, polisi tidur, banyak anak-anak bermain. Kalau menggunakan panser pasti pada pecah bannya karena ranjau paku jalanan. Nggak ada tukang tambal ban karena pada ngabur atau libur Lebaran.

3. Kalau pakai pesawat takut nabrak gunung (ingat peristiwa Sukhoi meski pilotnya sudah ribuan jam terbang). Menerjunkan tentara pasti pada nyantol kabel listrik bisa gosong. Terjun ke sungai di makan buaya, apalagi mendarat di Ciliwung malah kegubet sampah plastik. Mendarat di darat dimakan "buaya darat"tentara cewenya bisa diperkosa dan lakinya ditawari kredit tanpa agunan. Ngirit SMS.

4. Dulu senjata kita bambu runcing. Kini tabung gas 3 Kg ada di mana-mana tinggal lempar jadi "granat".

5. Pejuang dulu selalu pakai ikat kepala merah putih. Kalau sekarang pakai ikat kepala sponsor terutama dari industri rokok dan obat kuat. Atau malah pakai helm seperti demo saja pakai rompi yang saku­nya selalu tersimpan jamu tolak angin.

6. Klo dulu kirim pesan pakai burung merpati. Sekarang bisa SMS dan BBM tinggal update status saja. "Eh ada Belanda masuk boker" Ada Belanda telanjang mandi-mandi" Pakai bahasa alay saja Belanda nggak ngerti.

7. Kalau dulu pekik perjuangan "merdeka! merdeka!. Kini beda teriaknya suka-suka gue. Mau teriak kek, nggak kek! emang gue pikirin!".

8. Dulu semboyan perjuangan adalah "Merdeka atau Mati" Kalau sekarang pejuang-pejuang jomblo yang susah cari jodo akan ikut berjuang dengan moto" dari pada hidup morat marit nggak merit merit mending mati syahid.

9. Dulu ada kode janur kuning. Nah, kalau sekarang ada janur kuningtanda hajatan kawinan malah Belanda pada mampir numpang makan. Rugi, bo!

10. Jika ada pejuang yang gugur dulu, namanya gampang ditulis di batu nisan. Seperti Sukardi, Bejo, Paiman, Parno, dst. Kalau sekarang tulisan pahatnya jadi panjang. " Telah gugur Vierry... yang masih chelalu menanti pujaan hati." Atau Sonny..aq macih chayang kamuu chelalu...chiby chiby muaccch!

KELUHAN PEJUANG TUAAnton Tandon Banyu punya kakek, Kromo Leo seorang pejuang. Suatu hari Anton sedang menimba ilmu dan pengalaman dari perjuangan kakeknya.Kromo: Bocah saiki podo aleman, anak-anak sekarang manja semua. Mau kemana saja selalu pakai mobil. Coba bandingkan aku dulu, pergi ke-mana saja selalu jalan kaki. Berjuang memikul senjata, naik gunung turun gunung, menyeberangi sungai. Gerilya ngumpet di kota-kota menghindari Belanda. Jalan kaki itu biasa.Anton: Lha, hasile opo mbah?Kromo: Lha iki, sikilku tekle kabeh! Lha ini,kakiku pengkor semua.

(Ign.Sunito)

Lihat Juga:

Humor (WM) Lainnya...  Kembali

Renungan Harian

Minggu, 3 Maret 2024

Hari Minggu Prapaskah III Wanita Samaria itu datang untuk percaya akan Yesus, yang menempatkan dia di hadapan kita sebagai lambang --- St. Agustinus...

Selengkapnya

Jadwal Misa Rutin

Sabtu Pukul 16:30
  Pukul 19:00
 
Minggu Pukul 06:30
  Pukul 09:00
  Pukul 11:30
  Pukul 16:30
  Pukul 19:00

Selengkapnya

Kalender Liturgi