Hati Hati Cari Kerja
Ign. Sunito | 9 Nov 2014, 10:47
IKLAN KERJA
Hati hati cari kerja jika baca iklan lowongan kerja seperti ini Dibutuhkan tenaga muda, pengalaman tidak mutlak. Hati-hati siap digaji dibawah standard.
Menyukai tantangan: Hati hati akan menghadapi pekerjaan/tugas sulit di mana belum seorang pun di perusahaan itu pernah berhasil.
Sanggup dibawah tekanan: Hati hati bisa kerja rodi kerja antara 12-16 jam.
Punya kendaraan sendiri: Hati hati perusahaan tak bermodal dan tidak menyediakan kendaraan operasional.
Punya SIM: Hati hati setiap saat jadi sopir bos.
Tinggal tak jauh dari lokasi perusahaan: Hati hati siap mondar mandir ke kantor siang malam untuk lembur.
Berwawasan luas: Hati hati tidak ada pekerjaan spesifik. Siap dikasih tugas serabutan.
Sanggup menjalani masa percobaan 6 bulan-setahun: Hati hati siap dipecat sewaktu-waktu atau malah selesai percobaan.
Bekerja sistim dead-line: Ditekan target tanpa imbalan komisi dan uang lembur.
Sistim kontrak: Ini pasti outsourching. Segan mengangkat karyawan tetap.
Berat dan tinggi badan ideal: Pasti untuk lowongan doorman, tukang pukul.
Menguasai bahasa asing: Wah, ini pasti ada problem komunikasi di perusahaan.
Sanggup bekerja dalam tim: Pasti akan disuruh mengajari karyawan lain yang bodo-bodo
Freelance dan tak mengenal waktu: Sudah pasti ini lowongan MLM.
TENTARA INDONESIA HEBAT
Pendidikan tentara komando di Fortworth AS terkenal hebat, menghasilkan tentara-tentara pilihan Kopasus dari berbagai Negara. Dalam salah satu ujiannya adalah dilepas di medan ranjau darat dan sekaligus menghindarinya. Maka ada siswa-siswa dari AS, Inggris, Jepang dan Indonesia saling menyombongkan diri keberaniannya.
Tentara AS: Saya tugas di Afghanistan. Pernah tertinggal induk pasukan, sendirian saya sikat Taliban sampai 100 orang bergelimpangan. Tak ada
luka sedikitpun hanya jari tangan saya melepuh karena menarik pelatuk senjata saya.
Tentara Inggris: Kalau saya kena tugas di Nigeria. Sendirian saya hadapi itu Boko Haram yang menculik gadis-gadis. Tanpa ampun sekali tembak 20
orang keok dan lainnya lari terbirit-birit. Saya hanya kehilangan sepatu sebelah gara-gara nginjek tai sapi.
Tentara Jepang: Ketika saya sedang operasi intelijen sendirian, ketangkap Mafia Yakusa. Timbul perkelahian dengan menggunakan pedang samurai. Dikeroyok 10 orang semua saya babat habis. Saya hanya kehilangan satu kancing baju saja.
Tentara Indonesia (sudah berjalan dan berada di tengah-tengah medan ranjau): Pengalaman kalian semua belum seberapa. Saya belum pernah
tugas di Afghanistan, Nigeria, atau ketangkap gerombolan teroris. Tapi ngomong-omong, ini ranjau yang saya injak, kapan meledaknya, ya?
Lihat Juga:
Renungan Harian
Minggu, 3 Maret 2024
Hari Minggu Prapaskah III Wanita Samaria itu datang untuk percaya akan Yesus, yang menempatkan dia di hadapan kita sebagai lambang --- St. Agustinus...
Jadwal Misa Rutin
Sabtu | Pukul 16:30 |
Pukul 19:00 | |
Minggu | Pukul 06:30 |
Pukul 09:00 | |
Pukul 11:30 | |
Pukul 16:30 | |
Pukul 19:00 |