Doa-Doa bagi Sang Bunda
9 Oct 2014, 19:41
Judul buku: Rosario, Angelus, Devosi Bulan Mei dan Oktober, Skapulir
Pengarang: Y.B. Haryono, MSF
Penerbit: Obor, Jakarta
Tahun terbit: 2011
Tebal: xv+205 hlm.
Bulan Oktober oleh Gereja Katolik dikhususkan sebagai Bulan Rosario. Umat Katolik diajak untuk mendaraskan doa rosario, sebagai bagian dari devosi kepada Bunda Maria.
Rosario sendiri, sebagaimana dinyatakan St. Louis de Montfort, adalah doa mental dan doa vokal. Disebut sebagai doa mental, karena rosario merupakan meditasi atas misteri penting dari kehidupan, kematian serta kemuliaan Yesus dan bunda-Nya. Rosario juga disebut doa vokal, karena merujuk pada pendarasan puluhan doa Salam Maria dan Bapa Kami sekaligus kontemplasi tentang keutamaan pokok dari Yesus dan Bunda Maria.
Dalam bahasa Latin, rosa berarti mawar; doa rosario, dengan demikian bermakna 'mahkota bunga mawar'. Bunga mawar adalah ratu dari segala bunga, sehingga rosario adalah ratu dari segala devosi. Rosario pun menjadi devosi yang sangat penting.
Mendoakan rosario bukanlah hal sulit, sebab dapat dilakukan di manapun dan kapanpun juga, bahkan sekalipun hanya satu puluhan atau satu misteri saja. Doa ini adalah doa yang bersahaja dan rendah hati, sebagaimana Maria sendiri.
Dengan mendoakan rosario, kita dibebaskan dari kuasa jahat dalam diri sendiri serta segala bahaya dalam hidup kita. Doa rosario mampu membawa kedamaian, karena menyatukan seluruh hidup kita: tubuh, pikiran dan jiwa. Banyak imam menganjurkan kepada peniten untuk mendoakan rosario sebagai denda dosa dan sarana pertobatan.
Selain rosario, kita juga mengenal devosi lain kepada Bunda Maria seperti doa angelus, devosi bulan Mei serta skapulir. Kesemuanya dipaparkan secara ringkas dan jelas dalam bahasa yang sederhana oleh penulis buku ini. Bagi umat yang berminat membacanya, silakan meminjam buku ini di Perpustakaan MBK. (hdj)
Lihat Juga:
Renungan Harian
Minggu, 3 Maret 2024
Hari Minggu Prapaskah III Wanita Samaria itu datang untuk percaya akan Yesus, yang menempatkan dia di hadapan kita sebagai lambang --- St. Agustinus...
Jadwal Misa Rutin
Sabtu | Pukul 16:30 |
Pukul 19:00 | |
Minggu | Pukul 06:30 |
Pukul 09:00 | |
Pukul 11:30 | |
Pukul 16:30 | |
Pukul 19:00 |